KARYANASIONAL.COM, LAMPUNG TENGAH – Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Pemkab Lamteng) menggelar Upacara Peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke 74, di Lapangan Merdeka Gunung Sugih, Sabtu (17/08/19).
Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto menjadi Inspektur Upacara, sedangkan Danramil 411 – 02 Padang Ratu Kapten Czi Mulyono, selaku Komandan Pasukan Upacara Pengibaran Bendera, dan Danramil 411 – 19 Kapten Inf D Tinambunan, pembawa baki bendera Milza Aprilia dari SMA Negeri 1 Punggur.
Upacara juga turut dihadiri Ketua DPRD Lamteng Febriyantoni, Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma, Sekretaris Daerah Adi Erlansyah, Forkopimda Lamteng dan tamu undangan lainya, seperti Pepabri, Piveri, Perip, PWRI, Warakawuri, PP POLRI, IPPNS, FKPPI dan PPM.
Usai melaksakan upacara kenaikan bendera Bupati Lamteng memberikan penghargaan dibidang pemerintahan yaitu kecamatan dan kampung Lunas PBB P2 tahun 2018 diberikan kepada Camat Pubian, Camat Seputih Agung, dan Camat Punggur.
Penghargaan dibidang Keagamaan yaitu Pemenang MTQ tingkat Provinsi 2019 diberikan kepada Roisatul Ulum, juara 2 Putri Hifdzil Quran 30 Jus, Murobin Habib Juara 3 Putra Hisdzil Qur’an 30 Jus dan Andi Manuel Nasution Juara 3 Tafsir Bahasa Indonesia.
Sedangkan Penghargaan dibidang kepemudaan yaitu perwakilan Lampung Anggota Paskibraka Nasional tahun 2018 M Genta Lambang dari SMA Negeri 1 Seputih Banyak.
Setelah melaksanakan upacara bendera, Bupati berserta tamu undangan melanjutkan kegitan ramah tamah dengan Warakawuri, di halaman rumah Dinas Wakil Bupati Lamteng.
“Hal ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa memiliki dan rasa kebangsaan sebagai Bangsa Indonesia, serta untuk mengenang perjuangan dalam mencapai kemerdekaan RI”, ungkap orang nomor satu di Lamteng ini. (Red)