Example 728x250
Berita PilihanHeadlineHeadline NewsWay Kanan

Si Jago Merah Lalap Lahan Bambu, Warga Banjar Negara Panik

65
×

Si Jago Merah Lalap Lahan Bambu, Warga Banjar Negara Panik

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Kebakaran lahan bambu di Kampung Banjar Negara, Kabupaten Way Kanan, membuat geger warga setempat. Warga yang mengetahui peristiwa itu berhamburan keluar rumah untuk memadamkan api, Rabu (13/11/2019) sekitar pukul 18.00 WIB.

Kondisi makin ramai karena peristiwa terjadi saat warga hendak menjalankan salat Maghrib. Masyarakat yang panik dengan kebakaran lahan bambu di daerah itu, mencoba memadamkan api dengan peralatan seadanya. Belum lagi, musim kemarau panjang membuat ketersediaan air di wilayah setempat sangat terbatas.

Pantauan karyanasional.com di lokasi, kebakaran lahan bambu itu sangat dekat dengan pemukiman warga. Sementara petugas pemadam kebakaran dari Pemerintah Kabupaten Way Kanan, hingga berita ini diterbitkan, belum tiba di lokasi.

Terpisah, Kepala Kampung Banjar Negara Ria Meri mengungkapkan, lokasi lahan bambu yang terbakar itu merupakan milik salah seorang warga setempat. ”Kita belum tahu asal api dari mana. Tapi warga dengan peralatan seadanya mencoba memadamkan api supaya tidak meluas. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” tandasnya. (rahmat/sur)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }