Example 728x250
HeadlineLampung Tengah

Demokrat Peduli, Bantu Korban di Dua Kampung Terdampak Angin Puting Beliung

85
×

Demokrat Peduli, Bantu Korban di Dua Kampung Terdampak Angin Puting Beliung

Sebarkan artikel ini


KARYANASIONAL.COM – Musibah bencana alam puting beliung yang mendera warga dua kampung di Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah, Rabu (22/01/2020) lalu, mengundang simpati sejumlah pihak. Tak hanya Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah, Basarnas, BAZNAS, Dinas Sosial Provinsi Lampung dan LSM/NGO, partai politik pun ikut serta menyingsingkan lengan baju membantu meringankan beban korban bencana alam di Kampung Depokrejo dan Liman Benawi itu.

Sabtu (25/01/2020), DPC Partai Demokrat Lampung Tengah yang dikomandoi Anggota DPRD setempat dari Fraksi Demokrat Toni Sastra Jaya, berkesempatan menyambangi korban dan menyerahkan bantuan sembako.

“Ini merupakan empati seluruh pengurus DPC Partai Demokrat Lampung Tengah atas musibah bencana alam yang melanda warga dua kampung di Kecamatan Trimurjo. Demokrat hadir untuk rakyat, Demokrat peduli dengan masyarakat,” ujar Tosa, sapaan karibnya.

Dilanjutkan Tosa, pemberian bantuan kepada perwakilan warga yang terdampak musibah angin puting beliung tersebut, merupakan bentuk kerjasama yang baik dalam tubuh Partai Demokrat.

“Di Partai Demokrat Lampung Tengah sendiri dibawah kepemimpinan Pak Anang Hendra Setiawan, kami selalu kompak. Salah satu buktinya, ketika ada musibah yang menimpa rakyat di salah satu daerah pemilihan (Dapil), ketua menginstruksikan anggotanya untuk tanggap. Kebetulan di awal tahun 2020 ini, dapil saya yang kena musibah. Jadi konsentrasi para kader Partai Demokrat untuk membantu korban terdampak bencana, terkonsentrasi di titik ini,” papar Toni.

Selanjutnya diungkapkan Tosa, dari data yang didapatkan pihaknya, terdapat 90 lebih rumah masyarakat di dua kampung di Kecamatan Trimurjo yang terdampak musibah bencana alam angin puting beliung.

“Saya sebagai kader Partai Demokrat Lampung Tengah, bersama masyarakat dan Forkopimda, siap menghibahkan diri di saat seperti ini. Dan kepada pihak-pihak yang akan berpartisipasi membantu korban bencana alam ini, bisa langsung datang ke Kampung Depokrejo dan Liman Benawi. Semoga apa yang kita berikan kepada para korban, bisa membantu meringankan beban mereka,” harapnya. (Sur)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }