Example 728x250
Bandar LampungDaerah

Bulog Lampung Ditengah Pandemi Covid-19 Stock Beras 7 Bulan Kedepan Aman

52
×

Bulog Lampung Ditengah Pandemi Covid-19 Stock Beras 7 Bulan Kedepan Aman

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Kanwil Bulog Lampung tetap melakukan operasi pasar ditengah pendemi global virus covid 19 dengan melakukan sedikit perbedaan kegiatan untuk menghindari kerumunan guna mencegah penyebaran virus tersebut.

Kasi Humas Kanwil Bulog Lampung, Rafky Ismail melalui staf humas Kanwil Bulog Lampung, Vicky, Rabu(01/04/20), mengatakan, Bulog tetap melakukan OP untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sesuai dengan permintaan dari Pemda maupun Pemprov Lampung.

Namun dikatakannya, OP saat ini sedikit berbeda dari biasanya, Bulog melakukan kegiatan dengan menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah sehingga tidak terjadi kerumunan warga.

Terkait harga gula pasir yang saat ini menyentuh harga Rp19 ribu, menurutnya hal itu disebabkan manipisnya stock gula dipasaran akibat adanya aksi borong yang dilakukan warga saat isu virus corona mulai bergulir di Indonesia, untuk itu Bulog menjual gula dengan harga HET Rp12.500 dalam operasi pasar yang dilakukan dengan pembatasan 2 kg per orang.

Lebih lanjut dikatakan, untuk stock beras Provinsi Lampung dipastikan aman hingga 7 bulan kedepan, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir. (Helmi)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }