Example 728x250
DaerahTulang Bawang

Realisasi 25 Program Unggulan Pemkab Tuba Setengah Miliar untuk Kampung Sudah Terealisasi

54
×

Realisasi 25 Program Unggulan Pemkab Tuba Setengah Miliar untuk Kampung Sudah Terealisasi

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang menggelontorkan dana sebesar Rp 500 juta untuk setiap kampung. Anggaran sebesar itu disalurkan sejak tahun 2018 hingga tahun 2020.

“Jika ditotal dari jumlah keseluruhan anggaran yang direalisasikan untuk kampung di Tulangbawang, maka rata-rata per kampung mendapatkan kurang lebih sebesar Rp 527 juta,” terang Yen Dahren,

Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung/Kelurahan (PMK), Rabu (14/10).
Dia menjelaskan, pada 2019 lalu, anggaran yang digelontorkan untuk kampung di Tuba sebesar Rp 68,7 miliar.

Dana itu diperuntukkan antara lain untuk penghasilan tetap kepala kampung dan perangkat kampung dan tunjangan badan permusyawaratan kampung (BPK).

Baca juga: Pemkab Tulangbawang Kembali Gulirkan Bantuan Program Kreatif Mandiri BMW.

Selain itu, juga untuk insentif rukun tetangga sebesar Rp.48,1 miliar.”Untuk non siltap sebesar Rp 140 juta per-kampung,” kata Yen Dahren.

Selain dana tersebut, kampung juga mendapatkan alokasi bantuan khusus kabupaten, yaitu usaha ekonomi produktif (UEP) sebesar Rp 60 juta per kampung.

Dana itu diberikan kepada tiga kelompok, yaitu kelompok muslimah, kelompok karang taruna dan kelompok wanita yang ada di Kampung masing-masing.

“Jadi ralisasi 25 program dengan pemberian anggaran dana sebesar setengah miliar per kampung ini sudah direalisasikan, dengan harapan pembangunan dan kesejahteraan di Kampung dapat benar-benar semakin dirasakan oleh masyarakat,” tandasnya. (Wan)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }