KARYANASIONAL.COM – Serda Sukardi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 426-05 Penawar Aji, melaksanakan kegiatan anjangsana dengan linmas di balai Kampung memberikan himbauan agar selalu memakai masker rajin mencuci tangan dan menjaga jarak untuk mencegah penularan covid 19. Kampung Margajaya, Kecamatan Meraks Aji, Kabupaten Tulang Bawang, Rabu(24 Maret 2021)
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menghimbau untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan memakai masker guna mencegah penularan virus covid-19, karena virus tersebut belum tahu kapan akan berakhir.
Menurutnya, upaya tersebut dilakukan dalam rangka upaya penyebaran virus corona yang melanda di seluruh Indonesia khususnya diwilayah Tulang Bawang, agar tidak terjangkit.
“Pihak Koramil akan selalu memberikan himbauan dan melaksanakan operasi Yustisi sesuai intruksi Danramil, bahwasannya lebih baik mencegah daripada mengobati,” ungkap Babinsa. (Wan)