Example 728x250
Berita PilihanLampung Tengah

Gerah Dengar Aduan Masyarakat, Camat Seputih Agung Tegur Pengusaha Tempe

82
×

Gerah Dengar Aduan Masyarakat, Camat Seputih Agung Tegur Pengusaha Tempe

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, Lampung Tengah_ Camat Seputih Agung lakukan Chandra Sukma didampingi Kasi Kesra, meninjau lokasi sungai di perbatasan Kampung Bumi Kencana-Adijaya, dan Kampung Adijaya-Terbanggi Besar yang diindikasikasan tercemar oleh limbah pembutan tempe.

Chandra megatakan pihaknya turun kelokasi karena ada aduan dari masyarakat terkait limbah yang membuat tidak nyaman. Hasil dilapangan kata mantan Kabag Protokol Setda Lamteng ini, memang benar telah terjadi pencemaran udara dan sungai.

Pencemaran itu menurutnya disebabkan penampungan pembuangan limbah pembuatan tempe tidak mampu menampung kapasitas limbah yang dikeluarkan.”Limbah hasil pembuatan tempe ini keluar dari penampungan dan mencemari sungai,”terang Chandra Sukma, Jumat (9/11/2018).

Chandra mengatakan ia telah meminta kepada Syamsudin selaku penaggung jawab usaha untuk memperdalam tempat penampungan pembuangan limbah tersebut.

Apabila hal ini tidak digubris kata Chandra, ia akan memberi teguran secara tertulis dan akan ditembuskan ke Kabupaten dalam hal ini Badan Lingkungan Hidup.

“Penanggung jawa usaha sudah menyatakan siap untuk memperbaiki sesuai saran dari saya. Jadi saya tunggu realisasinya, saya tidak mau hal ini berlarut-larut. Apabila dalam beberapa hari kedepan masalah ini belum terselsaikan terpaksa akan saya tutup sementara usaha tempe ini sampai pemilik usaha memenuhi rekomendasi yang sudah kita berikan,”tegas Chandra.

Kedepan lanjut Chandra ia berharap kepada seluruh masyarakat khususnya yang alan melakukan usaha di Kecamatan Seputih Agung untuk dapat menjag serta memperhatikan lingkungan yang ada. (Abdu).

Example 120x600

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }