KARYANASIONAL.COM, LAMPUNG TENGAH – Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Pemkab Lamteng) menggelar apel besar peringatan hari Pramuka ke – 58 di Lapangan Merdeka Gunungsugih, Rabu (25/09/2019). Bertindak sebagai pembina upacara, Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Lamteng, Loekman Djoyosoemarto.
Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto mengapresiasi pelaksanaan kegiatan kepramukaan seperti itu. Orang nomor satu di Bumi Ruwa Jurai ini berharap, kegiatan seperti itu dapat menangkal radikalisme, menghilangkan sikap intoleran kepada para generasi muda, yang menjadi ancaman persatuan serta kesatuan bangsa.
”Sudah menjadi tugas dan tanggungjawab bersama, untuk menanamkan toleransi serta persatuan kepada generasi muda bangsa. Melalui metode kepramukaan, seperti kegiatan berkelompok, bekerjasama dan saling menghargai sebagai bukti nyata membangun persatuan dan kesatuan bangsa, demi menjaga keutuhan NKRI,” tegas Loekman.
Dilanjutkan Kamabicab, gerakan pramuka merupakan wahana membentuk watak, karakter maupun kepribadian nasional bagi generasi muda. Pramuka juga tempat menempa keterampilan dan pengetahan, memupuk jiwa disiplin, serta membina semangat gotong royong kebersamaan bagi para anggotanya.
”Saya mengucapkan selamat dan terimakasih kepada SDN 2 Gunung Madu, yang telah mengikuti festival penggalang ceria dan lomba gugus depan unggul di Bogor pada 8 September 2019 lalu, dan berhasil menyabet gelar juara 1 FPC putra dan juara 2 FPC putri, serta juara 3 LGU tingkat nasional 2019,” ungkapnya.
Pada akhir sambutannya, Loekman Djoyosoemarto berpesan kepada Pramuka Lampung Tengah, untuk selalu mengembangkan serta memajukan organisasi, dengan semangat gotong royong untuk Lampung Tengah.
Usai pelaksanaan apel peringatan hari Pramuka ke-58, Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto berkesempatan mengunjungi Kantor Kwarcab Pramuka Lampung Tengah, untuk ramah tamah dan makan siang bersama. Ketua Kwarcab Lamteng ini juga meninjau peserta lomba ketangkasan yang berkemah, serta memberikan semangat kepada peserta.
Untuk diketahui, apel besar Hari Pramuka ke-58 di Lampung Tengah, diawali dengan pertunjukan marching band dari SMP Bustanul Ulum Terbanggi Besar dan SMP Pangudi Luhur Kotagajah.
Dalam kesempatan itu juga, diberikan tanda penghargaan orang dewasa (TPOD), piagam kegiatan, sertifikasi, akreditasi gugus depan, regu berprestasi, dan sangga berprestasi yang disematkan langsung oleh Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto selaku Kamabicab Lampung Tengah. (Rendra)
Great mix of humor and insight! For more, click here: READ MORE. Let’s discuss!