Example 728x250
Bandar LampungDaerah

DPW APBMI Lampung Bentuk Satgas Mandiri Covid-19

122
×

DPW APBMI Lampung Bentuk Satgas Mandiri Covid-19

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Menyikapi mewabahnya virus Corona Virus Disease 19 (COVID-19), DPW APBMI ( Asosiasi Perusahaan Bongkar Muat Indonesia ) Lampung, yang beralamat di Jalan Teluk Lampung No 12 Pidada Panjang Kota Bandar Lampung, terus mengambil langkah-langkah strategis untuk mencegah penyebarannya.

Kali ini, DPW APBMI Lampung membentuk Satuan Tugas (Satgas) Mandiri Covid-19 khusus yang diharapkan mampu menjadi garda terdepan DPW APBMI Lampung dalam menghadapi bahaya COVID-19.

Ketua Satuan Tugas Mandiri Covid-19 DPW APBMI Lampung Aam Muharam menjelaskan, sesuai surat edaran Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan ( KSOP ) Kelas l Panjang per tanggal 31 Maret 2020 tentang penanggulangan Bencana Corona Virus Desease 19 ( Covid-19 ) diwilayah kerja Pelabuhan Panjang, oleh karena itu DPW APBMI Lampung membentuk Satgas Mandiri Covid-19 dengan susunan sebagai berikut:

1. Penasehat : H.Jasril Tanjung, H.M Riza, H.Umar Zaelani.
2. Ketua : M.Aam Muharam.
3. Wakil Ketua : Agustio,SE
4. Sekretaris : H.Gaganden
5. Anggota : Hadi Purnomo,Rully Yusuf, Hendra,,Ratuo,Didy Zulfiandi,Yenny Suryani.

“Adapun untuk petugas piket Satgas Mandiri ini sebanyak dua orang secara bergantian, dengan mempersiapkan sarana dan prasarana, membuat jadwal kegiatan, dan membuat laporan kejadian jika ada yang terjangkit Covid-19 kepada KSOP Kelas l Panjang,” ujar Aam Muharam, Jum’at, ( 3/4/2020).

“Tujuan dibentuknya Satgas Mandiri Covid-19 ini, untuk mencegah penularan virus Corona dari diri kita maupun orang lain, serta memutuskan mata rantai penyebaran virus tersebut, ” tandas Aam Muharam lagi.

Sementara Ketua DPW APBMI Lampung H.Jasril Tanjung mengatakan, dengan dibentuknya Satgas Mandiri Covid-19 ini sesuai himbauan dan surat edaran dari KSOP Kelas l Panjang untuk membentuk Satgas Mandiri, sebagai bentuk kepedulian kita, yaitu lingkungan diwilayah kerja kita khususnya dan umumnya di wilayah Pelabuhan Panjang yang harus kita jaga bersama.

“Selain itu juga kami telah
melakukan penyemprotan cairan desinfektan di seluruh lingkungan gedung kantor, sebagai upaya salah satu bentuk keseriusan dan dukungan nyata terhadap pemerintah dalam mengantisipasi ancaman wabah COVID-19 atau virus Corona,” lanjut Jasril Tanjung.

“Penyemprotan tidak hanya dilakukan di seluruh ruangan kantor, namun juga dilakukan di luar kantor yaitu di masjid dan warga sekitar. Selain itu juga kami siap untuk membantu masyarakat bila ada yang ingin rumahnya di semprot Disinfektan,” paparnya lagi. (Helmi)

Bandar Lampung

KARYANASIONAL – Bupati Lampung Utara, Dr. Ir. Hi. Hamartoni Ahadis, M.Si., menghadiri prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M. sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, yang dilaksanakan di Balai Keratun Lantai 3, Kantor Gubernur Lampung, Jumat (20/6/2025). Pelantikan dilakukan secara langsung oleh Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, dan berlangsung dengan penuh khidmat. […]

Bandar Lampung

KARYANASIONAL – Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal resmi melantik Ayu Asalasiyah, S.Ked. sebagai Bupati Way Kanan dalam sebuah upacara khidmat yang digelar di Balai Keratun, Kantor Gubernur Lampung, Selasa (10/6/2025). Pelantikan tersebut juga disertai dengan pengambilan sumpah jabatan dan penyerahan surat keputusan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Dekranasda, dan Ketua Tim Pembina […]

Advertorial

KARYA NASIONAL – Pemerintah Kabupaten Lampung Utara (Pemkab Lampura) kembali menunjukkan komitmennya terhadap tata kelola keuangan daerah yang baik dengan berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024. Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas LKPD Tahun Anggaran 2024 dilakukan oleh Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung, Nugroho […]

Daerah

KARYANASIONAL, Pesisir Barat – Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Irawan Topani, S.H., M.Kn., menghadiri sekaligus membuka Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2025, di Lobby Lantai 1 Gedung Marga Sai Batin Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Rabu (7/5/2025). Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Audi Marpi, […]

Daerah

KARYANASIONAL, Pesisir Barat – Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dedi Irawan, menyambangi korban kebakaran di Pekon Sumber Rejo Kecamatan Bangkunat yang diketahui disebabkan korsleting listrik, Selasa (6/5/2025). Dalam kesempatan tersebut orang nomor wahid di Bumi Para Sai Batin dan Ulama itu menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran berupa dana santunan dan beberapa paket kebutuhan pokok. “Atasnama Pemkab […]

Bandar Lampung

KARYANASIONAL  – Masyarakat Lampung tumpah ruah di sepanjang Jalan Dr. Susilo, Bandar Lampung, pada Selasa (18/03/2025) dalam rangka memperingati Nuzulul Quran tahun 1446 Hijriah melalui kegiatan “Lampung Bersholawat”. Acara ini dihadiri oleh ribuan warga yang turut memeriahkan sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun Provinsi Lampung yang ke-61. Bertempat di depan Rumah Dinas Gubernur Lampung, Mahan Agung, […]