KARYANASIONAL.COM – Banyak cara yang digunakan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) untuk menyerap aspirasi masyarakat binaan, salah satunya dengan bergotong royong.
Serda Kosasi, Babinsa Koramil 426-01/Mesuji, Desa Budi Aji, Kecamatan Simpang Pematang, memiliki cara tersendiri untuk dapat menyerap aspirasi warga masyarakat binaannya, yaitu dengan jalan mengajak masyarakatnya bergotong royong pembersihan parit jalan, untuk menjaga aliran air pada saat hujan, Kamis (09/01/2020).
Kata Serda Kosasi kepada wartawan, pada saat beristirahat kita akan berkumpul sambil minum dan merokok bagi yang perokok, mereka akan bercerita mengeluarkan keluh kesahnya, baik tentang kehidupan ekonominya, maupun harapan- harapannya kepada pemerintah Desa, dari sini selaku Babinsa, saya akan bisa menyerap dan memahami keluh kesah mereka.
“Himbauan saya selaku Babinsa kepada seluruh masyarakat Desa Budi Aji, tidak usah takut dan ragu untuk menyampaikan harapan atau keinginanya, demi kemajuan kampung dan meningkatkan ekonomi keluarga, saya bersama Babinkamtibmas serta aparatur Desa akan mencari solusinya,” pungkasnya. (Wan)