KARYANASIONAL.COM – Guna memberantas dan mencegah nyamuk demam berdarah, pemerintah Kecamatan Metro Kibang, Kabupaten Lampung Timur bekerjasama dengan Dinas Kesahatan melakukan fogging di Desa Margototo, Selasa 11/02/2020.
Camat Metro Kibang Edi Harnowo di dampingi Kepala Puskesmas Metro Kibang Dwi Rosyadi, turun langsung memimpin jalannya proses pengasapan atau Fogging.Dikatakan Camat Metro Kibang Edi Harnowo, kegiatan fogging tersebut sesuai instruksi Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, hasil dari Musrenbang tingkat kecamatan, bahwa masyarakat Desa Margototo ada yang terjangkit DBD.
“Kemudian, Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Timur kerjasama dengan Puskesmas Margototo dan seluruh Forkopimcam melakukan Fogging di permukiman warga yang berada di Desa Margototo Dusun satu dan enam,”katanya.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Metro Kibang Dwi Rosyadi mengatakan, kegiatan fogging tersebut untuk Mengantisipasi meluasnya penyebaran virus akibat gigitan nyamuk Aedes aegypti sebagai penyebab penyakit demam berdarah.
“Selain fogging, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, juga mengadakan pengobatan gratis, ambulans gratis dan administrasi kependudukan gratis”tandasnya. (Wahyu)