Example 728x250
HeadlineHukum

Optimal Kelola Aset Milik Negara, Lanud BNY Sabet 2 Penghargaan dari DJKN

102
×

Optimal Kelola Aset Milik Negara, Lanud BNY Sabet 2 Penghargaan dari DJKN

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL – Lanud BNY. Pangkalan TNI AU Pangeran M. Bun Yamin (Lanud BNY) menerima penghargaan terbaik ke II kategori Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Satuan Kerja Non Badan Layanan Umum (BLU) dan terbaik ke III kategori Penilaian Barang Milik Negara (BMN) dalam ajang Penganugerahan Penghargaan Reksa Bandha di lingkungan Kanwil DJKN Lampung dan Bengkulu.

Penganugerahan penghargaan diterima langsung Komandan Pangkalan TNI AU Pangeran M. Bun Yamin (Danlanud BNY) Letkol Pnb Yosi Hadi Wiyanto dari Kepala Kantor Wilayah DJKN Lampung dan Bengkulu Dudung Rudi Hendratna, S.E., Ak., M.M., di Balai Penjamin Pendidikan, Pahoman, Tanjung Karang, Bandar Lampung, Kamis (22/2/2024).

Danlanud BNY menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Kanwil DJKN Lampung dan Bengkulu atas penilaian yang diberikan kepada Lanud Pangeran M. Bun Yamin di bidang PNBP dan BMN sehingga Lanud BNY dapat meraih penghargaan tersebut.

“Semua ini dapat diraih berkat kerja keras seluruh prajurit dalam menjaga aset TNI AU yang ada di Lanud BNY, baik dalam pengamanan aset secara fisik maupun dalam bentuk laporan,” tegas Danlanud BNY.

Anugerah Reksa Bandha merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan untuk memberikan penghargaan kepada Satuan Kerja khususnya lingkungan Kanwil DJKN Lampung dan Bengkulu atas upaya kerja keras menjaga, memanfaatkan, dan melaporkan secara optimal pengelolaan Barang Milik Negara pada satuanya.

Hal ini sejalan dengan perintah pimpinan TNI AU untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan satuan, guna mendukung terwujudnya TNI Angkatan Udara sebagai angkatan udara yang disegani di kawasan.

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }