KARYANASIONAL.COM, Bandar Lampung, __ Masih dalam rangkaian kegiatan memperingati Hari Juang Kartika yang ke 73 Tahun 2018, Korem 043/Garuda Hitam menggelar hiburan panggung Prajurit bertempat di lapangan upacara Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Bandar Lampung.
Usai melaksanakan Upacara dan penyerahan bingkiran kepada 30 orang Veteran pejuang dan Warakauri TNI, saptu (15/12) seluruh Prajurit dan Pns Korem 043/Gatam dan Jajaran mengikuti acara Hiburan Panggung Prajurit yang diselenggarakan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh Prajurit TNI khususnya Prajurit Korem 043/Gatam dan Jajaran dalam menjaga NKRI.
Kegembiraan Prajurit Dan Pns Korem 043/Gatam dan Jajaran, tentunya diharapkan dapat ditandai dalam semangat baru di dalam memperkuat persaudaraan sebagai satu bangsa dalam bingkai NKRI guna mewujudkan Provinsi Lampung yang bersih, aman, damai dan sejahtera.
Turut memeriahkan dan menghibur Prajurit dan Pns pada acara panggung Prajurit dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika yang 73 Tahun 2018, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Sriwijaya Ny. Dwi Erwin Djatniko, saptu (15/12) pkl. 08.30 wib, dengan membawakan lagu kesayangan beliau.(Helmi).