KARYANASIONAL.COM— Menjelang Kegiatan Millenial Road Safety Festival, Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Dra Sulistyaningsih Bersama Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Wirdo Nefisco, SIk, Msi Rama Tamah Jurnalis/ awak media telivisi, cetak dan online yang diselenggarakan di Rumah makan ,jum’at(1/2)di Begadang Resto Bandar Lampung.
” Kegiatan ini bertujuan dalam Mensukseskan dan untuk menggelorakan Kegiatan Millenial Road Safety Festival. Minggu, 3 Februari 2019 di Tugu Adipura Bandar Lampung mendatang ” Ujar Kabid Humas Polda Lampung ketika membuka kegiatan ramah tamah tersebut.
Lanjutnya, Kegiatan ini diselenggarakan di latar belakangi tingginya kecelakaan lalulintas yakni lima besar di dunia untuk itu dengan kegiatan ini diharapkan generasi Millenial dapat mewujudkan cinta lalu lintas untuk Indonesia yang Gemilang.
Berdasarkan data nasional korban Lakalantas tahun 2018 sebanyak 171.436 orang dengan rincian 29.083meninggal dunia, 13.258 luka berat dan 129.095 luka ringan.
” Dengan Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi resiko kematian karena Faktor resiko kematian karena kecelakaan lalulintas” pungkas Kombes Pol Sulistyaningsih.
Kegiatan Akan ada 8 UMKM, 93 Pedagang K5/ asongan, 27 Bazar, 2 Koperasi. Pelepasan burung, penandatanganan spanduk, deklarasi komitmen keselamatan berlalulintas, Rp pemasangan gelang, makan duren dan pawai budaya.
” Selain untuk kampanye cinta berlalu lintas, juga untuk mempererat kesatuan dan persatuan NKRI ” tutup Kabid Humas Polda Lampung.
Sementara Kapolresta Bandar menyampaikan dan mengajak awak media untuk dapat mengikuti kegiatan Millenial Road Safety Festival dan mempublikasikanya.
” Saya mengajak rekan rekan Media untuk mengikuti dan memberitakan dan mengelorakan acara dimaksud,sehingga acara tersebut akan menjadi meriah,dan sukses” ujar Kapolresta Bandar Lampung.
Kegiatan dilanjutkan dengan ikrar awak media untuk mensukseskan kegiatan Millenial Road Safety Festival Polda Lampung 2019.(Rls/Helmi)