Example 728x250
Berita PilihanLain-LainTulang Bawang

25 Atlet Wakili Tulang Bawang Dalam Championship III/2019 Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional

101
×

25 Atlet Wakili Tulang Bawang Dalam Championship III/2019 Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Sebanyak 25 atlet persatuan pencak silat Dikapasita wakili Kabupaten Tulangbawang ikuti Lampung Championship III/2019 kejuaraan pencak silat tingkat nasional untuk katagori sd-smp-sma-mahasiswa dan umum yang akan berlangsung di gor saburai bandar lampung tanggal 23 sampai dengan 24 maret 2019 besok.

KONI Kabupaten Tulangbawang yang di wakili Jajaran dewan Pengurus KONI Feryantoni dengan didampingi Adriansyah dan Yogi secara resmi melakukan pelepasan 25 atlet Dikapasita berangkat ke bandar lampung untuk bertanding pada perhelatan kejurnas pencak silat Lampung Championsip III, di kantor KONI jalan lintas timur kecamatan menggala, Jumat (22/03/2019).

Feryantoni dalam sambutanya berpesan agar adik-adik para atlet pencak silat dikapasita konsentrasi saat berlaga dan iapun berharap kepada atlet agar bertandinglah dengan santai, tenang dan gunakan akal pikiran yang sehat sesuai apa yang telah di bekali oleh para pelatih.

KONI Kabupaten Tulangbawang kedepan berjanji akan lebih memperhatikan pangcab persatuan pencak silat Dikapasita dan umumnya cabor IPSI tulangbawang untuk lebih maju dan berkembang.

“Selamat bertanding semoga bisa meraih juara sesuai harapan kita dan mengharumkan nama cabor pencak silat kabupaten tulangbawang di kancah nasional serta menjadi kebanggaan masyarakat tulangbawang,” ucap Feryantoni.

Sementara itu, Ketua Persatuan pencak silat Dikapasita tulangbawang Antoni Delta mengucapkan terima kasih kepada Ketua KONI sopi’i dan jajaran dewan pengurus yang telah menyemangati dan memberikan arahan serta melepas anak didiknya di gedung KONI untuk berlaga di tingkat nasional, mewakili Kabupaten Tulangbawang.

”Terima kasih atas supportnya dan semoga para atlet kita dapat mengharumkan nama tulangbawang dan menjadi kebanggaan kita semua serta mohon do’anya agar dapat meraih medali,” tukasnya. (Hartawan)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }