KARYANASIONAL.COM, Bandar Lampung, _ Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M. Hum., memimpin rapat koordinasi bersama Gubernur Lampung, Bupati Lampung Selatan, Danrem 043/ Gatam, Wakil Ketua DPRD, Sekda Prov. Lampung, Sekda Kab. Lampung Selatan, Kepala Basarnas Prov. Lampung, BNPB dan PLN Lampung, membahas penanganan pasca bencana tsunami yang terjadi di wilayah pesisir Bandar Lampung, Lampung Selatan dan Kab. Tanggamus. Sabtu (22/12/2018) malam.
“Kita ingin data yang lebih spesifik seperti berapa rumah, sekolah, tempat ibadah, jembatan dan area lainnya yang terkena dampak bencana tsunami,” kata Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M. Hum., di Ruang Tamu Markas Kodim Lampung Selatan, Minggu (23/12/2018) pukul. 20.00 WIB.
“Dengan data yang lebih spesifik, untuk memudahkan kita, pemerintah kabupaten dan provinsi dalam menangani pemulihan pasca bencana tsunami,” terang Pangdam.
Dalam rakor tersebut, Danrem 043/Gatam melaporkan tentang dampak tsunami yang melanda di beberapa desa dan beberapa kecamatan di tiga Kabupaten provinsi Lampung.
Usai rapat koordinasi, Pangdam II/Swj dan Gubernur Lampung bersama rombongan meninjau lokasi pengungsian di Kodim 0421/Lampung Selatan. (Helmi).
I thoroughly enjoyed reading this piece. The analysis was insightful and well-presented. I’d love to hear other perspectives. Check out my profile for more interesting discussions.