Example 728x250
Bandar LampungBerita Pilihan

Brimob Polda Lampung Gelar Apel Pasukan Kontijensi Aman Nusa II 2019

54
×

Brimob Polda Lampung Gelar Apel Pasukan Kontijensi Aman Nusa II 2019

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Dansat Brimob Polda Lampung Kombes Pol Donyar Kusumadji, S.I.K Bertindak Selaku Irup Pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Kontijensi Aman Nusa II 2019, dalam rangka Kesiapsiagaan Penanganan Bencana Tahun 2019-2020, di Lapangan Upacara Polda Lampung, Senin (16/12/2019).

Kegiatan ini dihadiri Oleh Karendal Ops Kombes Pol, Moch Sagi, S.H Pejabat Utama Polda Lampung, Kepala Basarnas Provinsi Lampung, Kepala BPBD Provinsi Lampung, Kepala BMKG, Pamen Polda Lampung, dengan Peserta Upacara Personil Satgas SAR terdiri dari Sat Brimob dan Dit Pol Air, Personil Dit Sabhara/satwa, Bid Propam, Dit Binmas, Dit Lantas, Bid Dokes, Tim DVI, Dit Intelkam, Dit Reskrim, Bid Humas, Bid TIK, Bid Propam, Dit Sapras, Basarnas Lampung, BPBD Propinsi Lampung.

Dalam Amanat Komandan Korps Brimob Polri yang dibacakan oleh Kasatgas Ops Da Menjelaskan,” Indonesia memiliki Iklim tropis dengan dua nusim yakni musim hujan dan kemarau, pada musim penghujan beberapa daerah tertentu sering mengalami banjir, longsor, abrasi pantai, cuaca ektrim yang dapat mengakibat kemacetan maupun lama lantas Karena jalan licin.

Catatan BNPB, sejak Januari hingga November 2019, telah terjadi 2.829 Bencana, diantaranya Puting Beliung 880 kejadian, Banjir 657 kejadian, Tanah Longsor 621 kejadian, Banjir 657 kejadian, Kebakaran Hutan 508 kejadian, Kekeringan 118 kejadian, Gempa Bumi 24 kejadian, Gelombang Pasang 14 kejadian Letusan Gunung Api 7 kejadian.

“Untuk itu kita membentuk Satgas yakni Satgas SAR, Satgas Penugasan dan Perlindungan, Satgas Kedokteren dan Kesehatan, Satgas Lidik, Satgas Ban Ops,” jelasnya. (Hel)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }