Example 728x250
HukumLampung Tengah

3,20 Gram Sabu Diamankan Satres Narkoba Polres Lamteng, Ini Pelakunya

87
×

3,20 Gram Sabu Diamankan Satres Narkoba Polres Lamteng, Ini Pelakunya

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Seberat 3,20 gram narkoba jenis sabu berhasil diamankan Satres Narkoba Polres Lampung Tengah (Lamteng) dari tangan tersangka berinisial RMT (36) Warga Kampung Gunungbatin Baru, Kecamatan Terusan Nunyai Kabupaten setempat.

Kasatres Narkoba Polres Lamteng AKP Hendra Gunawan, mewakili Kapolres AKBP Popon Ardianto Sunggoro mengatakan, tersangka RMT ditangkap atas informasi dari warga, bahwa pelaku sering melakukan transaksi sabu-sabu di rumahnya.

“Setelah informasi dipastikan benar, kita langsung melakukan penggrebekan, dan tersangka berhasil kita tangkap di kediamannya,” ujar AKP Hendra Gunawan, Rabu (24/6/2020).

Lanjut Kasatres Narkoba, setelah dilakukan penangkapan, petugas menggeledah rumah pelaku RMT dan menemukan barang-bukti narkoba jenis sabu dilantai tidak jauh dari tersangka.

“Kita menemukan 4 bungkus plastik bening berisi sabu 3,20 gram, satu buah plastik klip bening, satu buah kaleng permen mentos, dua buah sekop, tiga bundel plastik klip bening dan satu timbangan digital,” jelasnya.

Saat ini pelaku berikut barang-buktinya sudah diamakan di Mapolres Lamteng guna pengembangan lebih lanjut.

“Atas perbuatanya, RMT akan dijerat Pasal 112 ayat (1) dan atau Pasal 114 ayat (1) UU RI nomor 35 tahun 2009 Tentang Narkotika dengan ancaman 5 sampai 12 tahun penjara,” tegas AKP Hendra. (red)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }