Example 728x250
Lampung TengahPolitik

M. Ilyas: Kehadiran Relawan Loekman Menambah Semangat Kami Maju di Pilkada 2020

91
×

M. Ilyas: Kehadiran Relawan Loekman Menambah Semangat Kami Maju di Pilkada 2020

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Bakal Calon Wakil Bupati (Balonwabup) Lampung Tengah (Lamteng) Muhammad Ilyas, yang akan mendampingi Calon Bupati Loekman Djoyosoemarto di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2020, mengunjungi Kantor Sekretariat Relawan Loekman di Kampung Bumi Kencana Kecamatan Seputih Agung, Senin (17/8/2020).

Kunjungan Balonwabup Lamteng tersebut disambut langsung oleh Ketua Relawan Loekman Djoyosoemarto, Hidayat, didampingi Sekretaris Pitrisman, beserta para pengurus dan anggota relawan lainnya.

Dalam kunjungan yang dikemas dengan silaturahmi ini, Balonwabup Lamteng, M. Ilyas mengucapkan terimakasih atas sambutan yang diberikan rekan-rekan Relawan Loekman Djoyosoemarto.

Dia juga mengapresiasi semangat tim Relawan Loekman, yang siap memenangkannya bersama Calon Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto di Pilkada 2020 mendatang.

“Kehadiran Relawan tentunya menambah semangat kami untuk maju pada kontestasi Pilkada 9 Desember 2020 nanti. Relawan Loekman membuat kami semakin siap untuk membawa perubahan dan pembaharuan Lampung Tengah lebih baik lagi. Mohon doa dan dukungannya untuk kami,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Relawan Loekman Djoyosoemarto, Hidayat menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Balonwabup Muhammad Ilyas di Kantor Relawan.

Hidayat juga menyatakan bahwa Tim Relawan Loekman bertekad untuk memenangkan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Lamteng Loekman-Ilyas di Pilkada serentak 2020 mendatang.

Dia menjelaskan, saat ini pihaknya sudah mengkordinir dan membentuk pengurus dan anggota Relawan Loekman di 28 kecamatan hingga ketingkat desa.

“Relawan Loekman siap menangkan Loekman-Ilyas di Pilkada nanti. Kita akan berjuang sekuat tenaga, dengan membentuk tim sampai ketingkat dusun,” ungkap Hidayat. (red)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }