Example 728x250
HeadlineMetroPolitik

Komisi IV DPR RI Fraksi Gerindra Siapkan 100 Dosis Vaksin di Trimurjo

226
×

Komisi IV DPR RI Fraksi Gerindra Siapkan 100 Dosis Vaksin di Trimurjo

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Gerindra Ir. Dwita Ria Gunadi menggelar bakti sosial Vaksin gratis di balai Kampung Tempuran, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah, Rabu (22/9/2021).

Slamet Widodo selaku kepala Kampung Tempuran mengatakan, Kegiatan bakti sosial 100 dosis Vaksin yang dilakukan politisi Gerindra tersebut merupakan bentuk wujud kepedulian kepada Masyarakat ditengah situasi Pandemi Covid-19.

Lebih lanjut Ia mengungkapkan, politisi Gerindra yang membidangi pertanian tersebut merupakan sosok politikus yang peduli terhadap konstituennya. Bahkan sebelumnya, Ia pernah memberikan bantuan kepada warga seperti, Hand Traktor dan Jalan Usaha Tani (JUT).

“Oleh karena itu, atas nama pribadi sekaligus mewakili warga Kampung Tempuran, saya ucapkan banyak terimakasih. Semoga apa yang telah menjadi program kerjanya dapat membantu dan bermanfaat bagi Masyarakat,” ungkapnya.

Senada yang dikatakan Gani warga penerima manfaat, Ia merasa bersyukur atas adanya program Vaksinasi gratis yang dilakukan anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Gerindra

“Karena selama ini saya belum terjadwal Vaksin yang diadakan oleh pemerintah, sedangkan saya sangat membutuhkan Sertifikasinya untuk melamar pekerjaan,” ungkapnya.

Dari pantauan awak media, pelaksanaan Vaksinasi yang melibatkan Nakes Puskesmas setempat, berjalan lancar sesuai tahapan dengan menerapkan Protokol Kesehatan. (Wahyu)

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }