Example 728x250
Bandar LampungHeadline

Terima Surat Resmi DPP AWPI, Refky: Segera Saya Tindaklanjuti

59
×

Terima Surat Resmi DPP AWPI, Refky: Segera Saya Tindaklanjuti

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Diberitakan sebelumnya perihal isu mundurnya puluhan anggota DPC AWPI Lampung Utara tidaklah benar (Hoax). Hal tersebut juga telah dibantah oleh Ketua DPD AWPI Lampung (Refky Rinaldy) dan diklarifikasi oleh salah satu pengurus DPC AWPI Lampung Utara (Ardy Yohaba), Rabu (20/10) kemarin.

Tersiar pula kabar bahwa isu tersebut juga direspon oleh DPP AWPI. Respon tersebut ditegaskan oleh Ketua Umum DPP AWPI Hengki Ahmat Jazuli yang memerintah Ketua DPD AWPI Lampung untuk menindaklanjuti isu tersebut.

“Saya minta Ketua DPD AWPI Lampung segera tindaklanjuti. DPD harus bertanggungjawab soal ini demi menjaga marwah organisasi. Terakhir saya konfirmasi ke Ketua DPD Lampung sebelumnya tidak ada problematika apapun. Artinya perlu adanya penelusuran, ini organisasi bukan warung kopi, Ketua DPD harus tegas, segera sikapi,” tegas Ketua Umum DPP AWPI (HAJ).

Lanjut HAJ, dan DPP sudah kirimkan surat resmi kepada DPD AWPI Lampung untuk menindaklanjuti isu tersebut yang terindikasi berita tidak benar atau Hoax, poin-poin instruksi tersebut sudah tertuang didalam surat instruksi tersebut, jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPD AWPI Lampung Refky Rinaldy membenarkan bahwa ia sudah menerima surat instruksi tersebut, dan segera ia tindaklanjuti.

“Surat tersebut sudah kami terima. Malam ini saya akan merapakan beberapa pengurus untuk menindaklanjuti poin-poin dalam surat instruksi tersebut,” Kata Bung Refky.

Saat ditanya apa saja yang menjadi poin didalam surat instruksi DPP tersebut, Bung Refky mengatakan ada dua poin yang tertera, “ya ada dua poin, yang pertama DPP mengintruksikan DPD untuk melakukan kajian atas berita-berita yang menyangkut isu kemunduran Anggota AWPI Lampung Utara yang terindikasi Hoax dan menggunakan nama seseorang untuk dijadikan narasumber tanpa konfirmasi terlebih dahulu, kedua jika ditemukan indikasi adanya pelanggaran Kode Etik Jurnalistik dan pencemaran nama baik organisasi DPP meminta DPD untuk melaporkan hal tersebut ke Polda Lampung,” paparnya.

Selain itu, lanjutnya, DPD AWPI Lampung akan segera melakukan evaluasi dan pembenahan struktur keorganisasian DPC AWPI Lampung Utara demi menjaga stabilitas roda organisasi. “Saya akan panggil beberapa pangurus dan segera menggelar Muscablub dalam waktu dekat. Selain DPC AWPI Lampung Utara ada DPC AWPI Way Kanan yang juga akan menggelar Muscablub,” terangnya.

Terakhir, Ketua DPD AWPI Lampung itu juga menghimbau kepada seluruh mitra AWPI di Lampung Utara untuk tidak merespon komunikasi dalam bentuk apapun yang mengatasnamakan AWPI. “Karena sementara waktu AWPI Lampung Utara saya ambil alih secara kedudukan nya. tidak ada keputusan dan sikap AWPI Lampung Utara selain dari saya, jadi untuk siapapun yang menerima komunikasi atas nama AWPI tanpa surat perintah dari DPD Lampung diharapkan untuk tidak memberikan respon berlebihan, dan silahkan berkoordinasi kepada sekretariat DPD AWPI Lampung,” tutupnya. (Wahyu)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }