KARYANASIONAL.COM, Bandar Lampung __ Ketua TP PKK Kota Bandar Lampung Hj.Eva Dwiana ucapkan selamat dan mendoakan SMPN 7 Bandar Lampung menjadi juara pada Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional (LSS-UKS/M) Tahun 2019 jenjang SMP,
“Selamat atas terpilihnya SMPN 7 Bandar Lampung sebagai peserta Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional Tahun 2019 kategori SMP, semoga menang,” ujar Hj.Eva Dwiana saat menghadiri acara Lomba Sekolah Sehat-Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (LSS-UKS/M) Tingkat Nasional Tahun 2019, di SMPN 7 Bandar Lampung yang beralamat di Jalan Sultan Badarudin, Kecamatan Langkapura, menjadi wakil Provinsi Lampung, Kamis (2/8/2019).
Sebelum memasuki area sekolah ketua TP PKK kota Bandarlampung Hj Eva Dwiana dan rombongan Tim Penilai LSS-UKS/M disambut dengan beberapa atraksi pertunjukan.
Diantaranya Pencak Silat dilanjutkan pertunjukan Marching Band dan juga adanya penampilan Tari Bedana Massal.
Eva Dwiana mengatakan, ” Alhamdulillah dari pagi hingga sore tim penilai lomba dari pusat didampingi tim Provinsi Lampung untuk menilai SMPN 7 Bandar Lampung, mudah – mudahan UKS Bandar Lampung bisa mewakili Provinsi Lampung yang ditetapkan sebagai salah satu nominasi tingkat nasional pada ajang perlombaan tersebut, hal ini dijadikan sebagai motivasi untuk semua pihak melakukan pembinaan dengan memberikan yang terbaik untuk anak-anak di Provinsi Lampung,” ungkap Eva.
“Ini menjadi kewajiban kita semua untuk memberikan salah satu hak yang dimiliki anak yaitu mendapatkan pendidikan termasuk juga hak kesehatan yang ada di sekolah,” katanya.
Eva juga menuturkan penyelenggaraan UKS/M ini adalah salah satu upaya pembinaan untuk mewujudkan kebiasaan hidup sehat yang terencana, terpadu dan berkelanjutan dengan melibatkan unsur Pemerintah, sekolah dan masyarakat.
“Ini harus dilakukan secara berkolaborasi, tidak hanya pemerintah dan sekolah saja, terutama juga harus ada peran orang tua,” ujarnya.
Sementara Camat Langkapura yang juga pembina di SMPN 7 Bandar Lampung pada lomba LSS-UKS/M tingkat Nasional mengungkapkan, ” Saya disini selaku pembina diajang lomba LSS-UKS/M tingkat Nasional, karena kegiatan ini ada diwilayah Kecamatan Langkapura, jadi setelah setelah tim penilai melakukan penilaian di SMPN 7 dilanjutkan ke Kecamatan Langkapura,” ujarnya.
“Dalam penilaian LSS-UKS/M harus ada 30 persen dari kecamatan, jika tidak maka nilai dari di sekolah tidak cukup. Kita sebagai pembina harus dinilai juga, mudah mudahan sinergitas dengan SMPN 7 Bandar Lampung yang sudah kami lakukan berupa pembinaan ,” terangnya.
Sesuai harapan dari walikota dan ketua TP PKK Kota Bandar Lampung jadi kita semua pesimis untuk menjadi juara pertama dan yang terbaik.” pungkasnya. (Helmi)
This was both amusing and educational! For those interested, visit: EXPLORE NOW. Looking forward to the discussion!