Example 728x250
DaerahWay Kanan

Kakam Karang Lantang Zulkipli Rapat Validasi dan Finalisasi Penerima BLT

70
×

Kakam Karang Lantang Zulkipli Rapat Validasi dan Finalisasi Penerima BLT

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Kepala Kampung (Kakam) Karang Lantang, Kecamatan Kasui, Kabupaten Waykanan, Zulkipli, menggekar Rapat Validasi dan Finalisasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) penanggulangan Covid-19 bersama seluruh Aparatur di Kantor Kampung setempat, Sabtu 25 April 2020.

Rapat dihadiri Babinkamtibmas, Tim Penanggulangan Covid-19, Bidan Desa, Pendamping Desa dan Pendamping PKH yang ada di Kampung Karang Lantang.

Kakam Zulkipli mengatakan, rapat tersebut membahas tentang penyaluran BLT yang bersumber dari Dana Desa (DD), dan mengumpulkan data lapangan.

“Kami turun sendiri ke lapangan untuk mengumpulkan data warga yang layak mendapatkan bantuan penanggulangan Covid-19, agar benar-benar tepat sasaran,” ujarnya.

Zulkipli mengatakan, untuk pembagian BLT berdasarkan surat edaran Kemendes PDTT sebagai dampak dari wabah virus Corona. Nantinya masing-masing Kepala Keluarga yang sudah di data akan mendapatkan Rp.600.000.(enam ratus ribu rupiah) selama tiga bulan,” terangnya.

Ditambahkannya, untuk memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19, pihaknya bersama aparatur kampung dan warga Karang Lantang telah melakukan dua kali penyemprotan disinfektan dan bagi-bagi 1000 masker ke masyarakat.

“Semoga kita semua terhindar dari penularan Covid-19, khususnya di Kabupaten Way Kanan yang kita cintai ini,” harapnya. (Rahmat)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }