KARYANASIONAL.COM, BANDAR LAMPUNG—Komandan Koramil 410-01/Pjg Mayor Arm Muskardi beserta Babinsa Kelurahan Pidada Panjang mengajak sekaligus memonitor kegiatan mengirimkan do’a ( Puja Bakti ) peduli gempa Palu dan Donggala kepada warga yang tertimpa musibah beberapa waktu yg lalu, bersama Yayasan Budhayana bertempat di gedung STIAB Jinarakkhita jalan Raya Suban Rt.11 Lk.01 Kelurahan Pidada Panjang, Rabu, (10/10/2018).
Danramil 410-01/Pjg Mayor Arm Muskardi, dalam sambutannya mengatakan,” Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh umat yang telah menghadiri do’a bersama ini, semoga dengan mengirimkan do’a ini diterima oleh Tuhan YME, bagi saudara – saudara kita yang tertimpa musibah dan diberikan kesabaran serta kekuatan dalam menghadapi musibah tersebut,” ujarnya.
“Selain itu saya menghimbau masyarakat dalam tahun politik tetap menjaga keamanan ketertiban, banyak berita-berita hoax yang berkembang di media , dan agar berhati-hati dengan berita-berita tersebut, jika tidak jelas mari kita pecahkan bersama -sama melalui suhu, Danramil, Kapolsek, Camat serta aparatur pemerintah setempat,” terangnya.
Sementata Suhu Nyana Maitri ( Xie Cing ) juga mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Koramil 410-01/Pjg yang telah membantu atas terselenggaranya do’a bersama untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa di Palu dan Donggala, semoga saudara-saudara kita diberi kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi musibah ini.
Peribadatan dan do’a dipimpin oleh Suhu Nyana Maitri ( Xie Cing ) dengan jamaah sebanyak 125 orang, adapun untuk penggalangan dana peduli gempa Palu dan Donggala donasi yang terkumpul sebesar Rp 3.086.000,- ( tiga juta delapan puluh enam ribu rupiah )..dan siap untuk di salurkan.
.
(Helmi)