Example 728x250
Bandar LampungBerita Pilihan

Pembukaan Opening Ceremony Begawi dan Bandar Lampung Expo Berlangsung Meriah

44
×

Pembukaan Opening Ceremony Begawi dan Bandar Lampung Expo Berlangsung Meriah

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, Bandar Lampung __ Pembukaan Opening Ceremony Begawi Bandar Lampung dan Bandar Lampung Expo berlangsung meriah. Dimana acara tersebut diawali dengan tarian tradisional dan koreo yang menceritakan sosok Walikota Herman HN, bertempat di Lapangan Saburai Bandarlampung, Sabtu malam (20/7/2019).

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Lampung yang diwakili Asisten 1 bidang pemerintahan dan pembangunan Provinsi Lampung, Ketua TP PKK Kota Bandar Lampung, para pejabat Kota Bandarlampung serta masyarakat Bandarlampung.

Dalam sambutannya, Gubernur Arinal Djunaidi yang diwakili Assisten 1 bidang Pemerintahan dan Pembangunan Taufik Hidayat, mengatakan, sangat mengapresiasi dan menjadikan momen tersebut sebagai ajang memperlihatkan pembangunan yang telah dilakukan serta tema yang di angkat sesuai dengan visi misi Gubernur Lampung yang diharapkan bisa membawa rakyat lampung berjaya kedepannya.

“Maka dari itu, mari kita bersama – sama bersinergi untuk mewujudkan masyarakat lampung berjaya di berbagai bidang atau sektor.

Dengan adanya Begawi Lampung dan Bandar Lampung Expo dapat mengangkat UMKM yang ada di Kota Bandar Lampung khususnya untuk mewujudkan rakyat Bandar Lampung berjaya,” ungkapnya.

Sementara itu, Walikota Bandarlampung, Herman HN mengatakan, terimakasih kepada seluruh panitia dan aparatur pemerintahan yang telah ikut serta mensukseskan program-program di kota Bandar Lampung ini.

“Kita berharap agar kota kota Bandar yang kita cintai bisa menjadi lebih baik lagi, serta kerjasama antar seluruh stage holder kepemerintahan harus dipertahankan sehingga kita menjadi contoh bagi kabupaten/kota,” terangnya.

Walikota dua periode ini pun berharap, seluruh aparatur kepemerintahan Kota Bandar Lampung bisa meningkatkan pelayanan kepada warga kota Bandar Lampung.

“Saya berharap Kota Bandar Lampung bisa lebih baik lagi. Dan kedepan kita juga akan meningkatkan lagi program-program prioritas baik di bidang kesehatan, pendidikan dan pembangunan infrastruktur serta peningkatan keagamaan,” ungkapnya.

Ketua TP PKK Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana Herman HN menerangkan, untuk di stand PKK kota Bandar Lampung kita menampilkan kerajinan yang ada di Bandar Lampung.

“Ya kita tonjolkan kerajinan yang ada di Bandar Lampung. Salah satunya, batik Lampung,” ungkapnya.

Ditanya stand mana yang paling menarik bunda Eva Dwiana mengatakan, semua stand yang ada dalam acara ini menarik dan bagus-bagus karena menampilkan Ikon yang ada di Kota Bandarlampung. “Saya sangat bangga dan memberikan apresiasi kepada semua stand yang ada disini,” ujarnya.

Diawali dengan pemukulan gong yang menandakan dibukanya Acara Begawi Bandar Lampung dan Bandar Lampung Expo akan digelar selama 7 hari dimulai sejak tanggal 20 hingga 27 Juli yang akan diisi dengan rangkaian kegiatan yang menarik seperti pawai budaya, hiburan artis ibu kota dan masih banyak lainnya. (Hel)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }