Example 728x250
Bandar LampungBerita Pilihan

Bujang Rahman Daftar Calon Rektor Unila

89
×

Bujang Rahman Daftar Calon Rektor Unila

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL .COM, Bandar Lampung __ Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Lampung, Prof. Dr. H. Bujang Rahman, M.Si., maju dalam pesta demokrasi 4 tahunan Pemilihan Rektor Unila periode 2019-2023.

Kepastian itu diketahui setelah Bujang mendaftar sebagai calon rektor periode 2019-2023 di Sekretariat Panitia Pemilihan Rektor Lantai 3 Rektorat Unila Kamis (26/7/2019) pukul 13.00 WIB.

Saat mendaftar, Bujang didampingi sekitar delapan anggota senat Unila.

Dia menyatakan, kehadiran beberapa orang anggota senat itu dalam kapasitas sebagai pribadi, tidak atas nama jabatan tertentu. Ini meski dari pantauan media di antara mereka terdapat empat dekan, direktur pascasarjana, dan ketua lembaga.

Selesai mendaftar, di hadapan wartawan, Bujang menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah menerima pendaftaran dan memberikan pelayanan secara profesional dan penuh ramah tamah.

Kepada anggota senat yang hadir dan memberikan support pada saat dirinya mendaftar, mantan Dekan FKIP ini juga menyampaikan terimakasih atas dukungan dan perhatiannya.

Saat ditanya prioritas program bila terpilih jadi Rektor Unila, Pembantu Dekan Bidang Akademik selama 8 tahun ini menyatakan, salah satu prioritas programnya ialah memfasilitasi mahasiswa sebagai primary customer. Ini agar dapat berprestasi dalam segala bidang baik akademik maupun nonakdemik, tentu saja prioritas ini harus didukung kebijakan anggaran yang tepat.

Selain itu, Bujang juga akan fokus memfasilitasi para dosen agar meningkatkan produktivitasnya berupa karya-karya inovatif yang mampu bersaing di tingkat nasional maupun i
international.

Dia sangat yakin melalui prestasi mahasiswa dan karya-karya inovatif dosen, Unila akan segera menjadi salah satu perguruan tinggi berkelas dunia (word class university). (Rls)

Example 120x600

Respon (1)

  1. I found this article both informative and thought-provoking. The analysis was spot-on, and it left me wanting to learn more. Let’s discuss further. Check out my profile for more related discussions!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }