Example 728x250
Berita PilihanMesuji

Babinsa Koramil 426-01/ Mesuji  Gotong Royong Bersama Warga Desa Gedung Srimulyo

85
×

Babinsa Koramil 426-01/ Mesuji  Gotong Royong Bersama Warga Desa Gedung Srimulyo

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, MESUJI – Gotong Royong adalah suatu kegiatan kerjasama yang dilakukan bersama -sama dengan bertujuan untuk menciptakan suatu hasil kerja yang optimal dilandasi dengan kesadaran dan tanggung jawab antar masyarakat.

Tujuan dari Kegiatan Gotong Royong adalah untuk menciptakan Desa yang bersih,rapi serta menciptakan rasa saling memiliki dan kekompakan antar masyarakat.

Dengan adanya Kegiatan Gotong Royong di kalangan masyarakat, sebagai sarana untuk menjalin hubungan dan kekompakan antar masyarakat, untuk mewujudkan Desa yang bersih, rapi, dan indah.

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Gedung Sri Mulyo, Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Koptu Wasil, melaksanakan Kegiatan Gotong Royong bersama dengan masyarakat RT.03 RK.05, Minggu (08/09/2019)

Kegiatan hotong royong yang dilakukan sebagai wujud kebersamaan Babinsa dengan seluruh komponen masyarakat, betapa perlunya gotong- royong untuk menciptakan Desa yang bersih,rapi dan indah.

Koptu Wasil selalu memberikan arahan dan penekanan kepada Masyarakat, agar selalu aktif dalam kegiatan gotong royong, guna mewujudkan Desa yang bersih, rapi dan indah yang diharapkan, melalui program gotong royong setiap satu minggu sekali yang telah disepakati bersama.

“Mari kita harus saling peduli tetang lingkungan Desa kita agar bersih,rapi dan indah serta kita semakin cinta dengan lingkungan,” pinta Koptu Wasil. (Hartawan)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }