KARYANASIONAL.COM – Wakil Bupati Waykanan Edward Antony secara resmi membuka perlombaan dan pelatihan PMR tingkat Wira/Regional se-Kabupaten Waykanan dan OKU Timur, di Lanudad Gansu Waytuba, Jumat 07 Februari 2020.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Waykanan berharap, lomba tersebut
dapat digunakan sebagai salah satu kegiatan para pemuda agar tidak terjerumus kedalam kenakalan remaja yang semakin lama semakin memprihatinkan.
“Dengan adanya lomba ini, diharapakan generasi muda di Waykanan akan lebih menghabiskan waktunya untuk kegiatan-kegiatan positif yang lebih bermanfaat. Mudah-mudahan ini juga menjadi bekal bagi para remaja dalam menjalankan tugas-tugas kemanusiaan,” ujarnya.
Edward Antony menjelaskan, PMR sendiri merupakan salah satu organisasi yang akan mewujudkan generasi muda untuk lebih memiliki jiwa kemanusiaan yang saat ini semakin terkikis.
PMR juga merupakan organisasi yang nantinya akan memunculkan para relawan muda yang berkompetensi, sehingga dengan semakin banyaknya generasi muda yang memiliki jiwa kemanusian yang tinggi maka kehidupan ini akan dapat berjalan dengan lebih damai, karena pemudanya akan saling tolong menolong tanpa mengenal ras, suku, agama, dan jabatan apapun.
“Kita semua tentunya berharap kepada seluruh peserta yang nantinya akan melaksanakan serangkaian lomba dan pelatihan ini agar mampu bertindak sportif, sehingga dapat berlangsung sesuai dengan harapan kita semua,” harapnya.
Mengakhiri sambutannya, Wakil Bupati Waykanan mengucapkan terimakasih kepada segenap panitia yang telah bersedia mengorbankan waktu, tenaga dan pikirannya, sehingga acara lomba dan pelatihan PMR ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar.
“Kepada peserta saya ucapkan selamat datang dan selamat mengikuti perlombaan dan pelatihan PMR. Jaga selalu sportifitas,” pesan orang nomor dua di Waykanan ini. (Rahmat/red)