Example 728x250
Berita PilihanMetro

Kodar Aminudin Resmi Louncing Buku Sistem Penjaminan Mutu Internal di SD

76
×

Kodar Aminudin Resmi Louncing Buku Sistem Penjaminan Mutu Internal di SD

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, Metro – Bertepatan dengan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 kepala sekolah SD Negeri 6 Metro Utara Provinsi Lampung, Kodar Aminudin, resmi Louncing Buku Sistim Penjaminan Mutu Internal Di Sekolah Dasar, Sabtu 17/8/2019.

Kodar Aminudin menjelaskan, bahwa launching buku ini dimaksudkan untuk menyambungkan berbagai program peningkatan SDM dan menekankan pemahaman tentang Visi dan Misi Sekolahan. Selain itu, secara sederhana juga mendukung dan membudayakan guru untuk dapat menulis dan membaca buku.

Buku ini berisi tentang teori-teori Sistem Penjaminan Mutu di Sekolah Dasar. Mengulik permasalahan yang ada di Sekolah Dasar mengenai penjaminan mutunya. Sangat direkomendasikan bagi pimpinan sekolah maupun lembaga pendidikan dalam memberikan layanan yang bermutu bagi dunia pendidikan. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi perkembangan dunia pendidikan.

Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Dasar dan Menengah adalah suatu kesatuan unsur yang terdiri atas organisasi, kebijakan, dan proses terpadu yang mengatur segala kegiatan untuk meningkatkan mutu Pendidikan Dasar dan Menengah secara sistematis, terencana dan berkelanjutan.

Sistem penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah bertujuan menjamin pemenuhan standar pada satuan pendidikan dasar dan menengah secara sistemik, holistik, dan berkelanjutan, sehingga tumbuh dan berkembang budaya mutu pada satuan pendidikan secara mandiri.

Sistem Penjaminan Mutu Internal adalah sistem penjaminan mutu yang dilaksanakan dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen satuan pendidikan. Sistem Penjaminan Mutu Eksternal yaitu sistem penjaminan mutu yang dilaksanakan oleh pemerintah, pemerintah daerah, lembaga akreditasi dan lembaga standarisasi pendidikan.

Dalam implementasinya sistem penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah ditunjang oleh Sistem Informasi Penjaminan Mutu pendidikan dasar dan menengah.

Karena itulah lanjut Kodar, dengan dilauncingnya buku ini, diharapkan dapat memotivasi para guru dan generasi muda khususnya di Kota Metro dalam mendidik anak-anak dan mempersiapkan diri meraih cita-cita dan masa depan.

“Semoga buku ini dapat memberikan manfaat serta menjadi memotivasi kepala sekolah dan guru untuk dapat menulis, khususnya dibidang pendidikan,”harap Kodar Aminudin. (Wahyu)

Example 120x600

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }