Example 728x250
Bandar LampungDaerah

Dinas PMK Bandar Lampung Bagikan 2000 Masker Kepada Masyarakat Beraktivitas Tidak Memakai APD

71
×

Dinas PMK Bandar Lampung Bagikan 2000 Masker Kepada Masyarakat Beraktivitas Tidak Memakai APD

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – 
Pemerintah Kota Bandarlampung, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kota (PMK) Bandar Lampung membagikan sebanyak 2.000 masker kepada masyarakat.

Tugu Adipura menjadi titik pembagian masker tersebut, terutama untuk pengendara motor yang tidak menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) jenis masker.

Rencana pembagian masker tersebut akan dibagikan dibeberapa titik keramaian masyarakat seperti di pasar tradisional di Bandar Lampung

“Terlihat secara faktual, masyarakat yang banyak beraktivitas di pasar-pasar, melayani pembeli, banyak berinteraksi dengan orang banyak tapi mereka tidak menggunakan masker. Itu pengalaman kita pada pembagian pertama,” kata Kepala Dinas PMK Zainudin di Tugu Adipura. Senin (13/04/2020)

Dengan adanya kegiatan ini, adalah salah satu wujud untuk terus memantau dan perduli terhadap masyarakat Kota Bandar Lampung ditengah merebaknya virus corona (Covid-19)

“Hari ini kita membagikan masker dan secara berkelanjutan akan terus memantau masyarakat yang menggunakan kendaraan jalan umum. Apabila ada pengendara tidak menggunakan masker kita akan membantu menegur mereka bersama-sama, karena ini adalah persoalan masyarakat maka kita semua berkewajiban untuk membantu,” terangnya

“Menurutnya, Lampung saat ini sudah semakin meningkat virus Corona nya. Jadi masyarakat harus menyadari bahwa masker sangat penting untuk memutus rantai penyeberan Covid-19, khususnya pengguna jalan yang melakukan aktivitas diluar rumah, di dalam rumah pun kalau ada orang lain harus menggunakan masker,” ujar Zainudin

Harapannya supaya Bandar Lampung bisa meminimalisir persoalan virus Corona ini, jadi kepada semua teman-teman media yang ikut membantu memberikan pemahaman kepada masyarakat kami ucapkan terimakasih mudah-mudahan kota Bandar, Provinsi Lampung pada umumnya terus bisa meminimalisir pencemaran virus Corona.

“Untuk kedepan kita lihat perkembangannya, kita kan apreasiasi bahwa bapak Wali Kota Bandar Lampung Herman HN ini sangat luar biasa, benar-benar memperhatikan masyarakatnya,” tuturnya. (Helmi)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }