Example 728x250
HeadlineMetro

Komandan KRI Nanggala-402, Alumni SD Teladan Metro

56
×

Komandan KRI Nanggala-402, Alumni SD Teladan Metro

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM – Pasca dinyatakan hilang kontak Kapal selam KRI Nanggala-402, saat melakukan latihan penembakan torpedo di perairan Utara Bali pada Rabu (21/04/2021) lalu, upaya pencarian terus dilakukan.

Kapal selam KRI Nanggala-402
dikomandoi, Letkol Laut (P) Heri Oktavian membawa 53 orang yang terdiri atas 49 awak dan 3 spesialis senjata.

Dari penelusuran Media, Komandan Letkol Laut (P) Heri Oktavian diketahui pernah tinggal di Kota Metro Lampung dan menempuh pendidikan Sekolah Dasar (SD) Teladan Metro. Selanjutnya, untuk jenjang pendidikan SMP dan SMA di Yogyakarta.

Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua RT 23 Kariza (55 thn) saat dikonfirmasi awak media di kediamannya, Minggu (25/04/2021).

Orang tua Letkol Laut (P) Heri Oktavian Komandan Kapal selam KRI Nanggala-402 tinggal di Jalan Diponegoro, RT 23, RW 04, Kelurahan Imopuro, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro Provinsi Lampung.

“Sementara ayah Letkol Laut (P) Heri Oktavian merupakan anggota Polri yang pernah berdinas di Aceh. Kemudian, kembali ditugaskan di Polres Metro Polda Lampung dan menetap sampai pensiun,” pungkasnya. (Wahyu)

Example 120x600
footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }