Example 728x250
Berita PilihanPesisir Barat

Pemkab Lamteng Raih Penghargaan Pakarti 1 Bidang PHBS

63
×

Pemkab Lamteng Raih Penghargaan Pakarti 1 Bidang PHBS

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, PESISIR BARAT __ Hj. Ellya Lusiana Loekman menghadiri puncak peringatan Hari Keluarga Nasional ke-XXVI tingkat Provinsi Lampung, yang dipusatkan di Lapangan Merdeka, Kawasan Wisata Labuhan Jukung, Kota Krui, Kabupaten Pesisir Barat, Rabu (31/07/2019).

Acara yang mengusung tema “Hari Keluarga, Hari Kita Semua Cinta Keluarga, Cinta Terencana”, dihadiri Gubernur Lampung yang diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Ir. Fahrizal Darminto.

Pada puncak Hari Keluarga Nasional  ke-XXVI tersebut, Hj. Ellya Lusiana Loekman menerima penghargaan Pakarti 1 bidang PHBS. Selain itu, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) meraih juara 2 BKB (Bina Keluarga Balita), juara 2 BKR (Bina Keluarga Remaja), juara 2 BKL (Bina Keluarga Lansia), dan juara 3 PIK Remaja.

Hj. Ellya Lusiana Loekman mengatakan, dengan prestasi yang diperoleh kedepan pihaknya akan lebih meningkatkan kegiatan yang dilakukan selama ini. Mengingat apa yang sudah dilakukan Kabupaten Lamteng terkait dengan program KB, Kesehatan, dan PKK akan terus dilakukan penguatan dan peningkatan dalam memajukan Kabupaten berjuluk Beguai Jejamo Wawai itu.

“Melalui peringatan Hari Keluarga Nasional ke-XXVI ini saya mengajak masyarakat semua untuk selalu mencintai keluarga. Karena keluarga menjadi tempat pertama yang berfungsi untuk melindungi, membimbing, dan memberdayakan anggota keluarga baik secara sosial, ekonomi, maupun budaya”, ungkapnya. (Rendra)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }