KARYANASIONAL. COM— Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Lampung Tengah (Lamteng) menggelar pengukuhan Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) di kantor Sekretariat setempat, Senin (25/02/2019).
Pengukuhan tersebut ditandai dengan penyerahan SK kepada para DPRt Partai Demokrat. Setidak nya ada 22 DPRt yang dikukuhkan, seperti Kecamatan Seputih Mataram sebanyak 12 Ranting, dan Kecamatan Terbanggi Besar 10 Ranting.
Acara Pengukuhan dipimpin langsung Ketua DPC Partai Demokrat Lampung Tengah, Anang Hendra Setiawan, didampingi Badan Pembinaan Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (BPOKK) Hi. Saifulloh Ali KM, SE, dan pengurus partai lainnya.
Anang mengatakan, pengukuhan tersebut bertujuan untuk penguatan jaringan struktural ditingkat ranting dan membangun solidaritas dalam menghadapi Pemilu serentak 2019.
“Kami minta kepada seluruh DPRt yang telah dikukuhkan untuk bekerja keras memenangkan Pemilu 2019 yang tinggal beberapa bulan lagi.” tegas Ketua Komisi II DPRD Lampung Tengah ini.
Dikesempatan yang sama, Badan Pembinaan Organisasi Kaderisasi Keanggotaan DPC Partai Demokrat Lampung Tengah, Hi. Saifulloh Ali KM, SE menambahkan, dengan dikukuhkannya DPRt di Kecamatan Terbanggi Besar dan Seputih Mataram, struktur partai dibawah bisa menjadi solid dan kompak.
“Harapan kita DPRt di Kecamatan Terbanggi Besar dan Seputih Mataram jadi solid, kompak dan militansi dalam melaksanakan tugas partai dibawah. Sehingga siap menuju kemenangan Partai Demokrat pada Pilpres dan Pileg 2019. (Rendra)