Example 728x250
Kriminal

Dua Pencuri Mesin Diesel di Pinggir Sungai Tulang Bawang Ditangkap Polisi

63
×

Dua Pencuri Mesin Diesel di Pinggir Sungai Tulang Bawang Ditangkap Polisi

Sebarkan artikel ini

KARYANASIONAL.COM, Tulang Bawang_ Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tulang Bawang bersama Polsek Gedung Aji berhasil menangkap SO als UF (27) dan JI (28), yang merupakan pelaku Curat (pencurian dengan pemberatan) di pinggir Sungai Tulang Bawang.

Kasat Reskrim AKP Zainul Fachry, SIK mewakili Kapolres Tulang Bawang AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si mengatakan, para pelaku ditangkap Satreskrim bersama Polsek Gedung Aji hari Kamis (5/7) sekira pukul 16.00 WIB, di rumahnya masing-masing.

“SO als UF yang berprofesi swasta, warga Kampung Penawar Baru, Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulang Bawang Barat dan JI yang berprofesi wiraswasta, warga Tiyuh/Kampung Cahyo Randu, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Tulang Bawang Barat,”ujar AKP Zainul. Jumat (6/7).

Lanjutnya, penangkapan terhadap para pelaku berdasarkan laporan dari Supendi (51), yang berprofesi wiraswasta, warga Kampung Kecubung Jaya, Kecamatan Gedung Aji. Tertuang dalam Laporan Polisi Nomor : LP / 05 / VI / 2018 / Polda Lpg / Res Tuba / Sek Gd. Aji, tanggal 04 Juni 2018. Kerugian Mesin Diesel Yanmar 8 PK yang ditaksir seharga Rp. 8 Juta.

Aksi yang dilakukan oleh para pelaku, terjadi hari Jumat (1/6) sekira pukul 23.00 WIB. Para pelaku mengambil mesin diesel yang berada di pinggir sungai dengan cara melepas baut dirangka besi tempat dudukan mesin, lalu mesin diangkat dan dibawa ke perahu oleh para pelaku yang memang telah disiapkan.

“Berkat keuletan dan kegigihan anggota kami dilapangan, akhirnya para pelaku berhasil ditangkap di rumahnya masing-masing tanpa perlawanan, selanjutnya pelaku beserta BB (barang bukti) dibawa ke Mapolsek Gedung Aji,”terang AKP Zainul.

Saat ini para pelaku sudah ditahan di Mapolsek Gedung Aji dan akan dijerat dengan Pasal 363 ayat 1 ke 4 KUHPidana tentang pencurian, diancam dengan pidana penjara paling lama 7 tahun.(Hartawan).

Example 120x600

Respon (1)

  1. What an engaging and informative article! The author did a great job. I’m curious about others’ thoughts on this topic. Click on my nickname for more engaging reads.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

footer { display: block; background-color: black; color: white; border-top: 3px solid #c4a0a4; }